Penerapan Media Flash card untuk Meningkatkan Kemampuan Vocabulary Siswa Kelas V SDN Randegan-Banyumas
Abstract
Tujuan dilaksanakannya penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan penerapan media flash card atau kartu bergambar dan untuk mengetahui peningkatan kemampuan vocabulary siswa kelas V dalam mata pelajaran bahasa Inggris materi pekerjaan dan hobi di SDN Randegan-Banyumas tahun ajaran 2017/2018. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK). Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas V SDN Randegan-Banyumas yang berjumlah 30 siswa yang terdiri dari 12 siswa laki-laki dan 18 siswa perempuan. Sumber data yang dikumpulkan oleh peneliti berasal dari guru, siswa, dokumen sekolah. Teknik pengumpulan data yang digunakan oleh peneliti yaitu observasi, wawancara, dokumentasi dan tes. Hasil penelitian menunjukkan bahwa melalui penerapan media flash card dapat meningkatkan kemampuan vocabulary siswa kelas V SDN Randegan- Banyumas dalam mata pelajaran bahasa Inggris materi pekerjaan dan hobi. Sebelum diadakan tindakan penerapan media flash card, presentase ketuntasan 13.33% dengan rata-rata kelas 45.66, pada siklus I meningkat menjadi 30% dengan rata- rata kelas 51.66 dan pada siklus II meningkat menjadi 100% dengan rata-rata kelas 87.33.
Keywords
Full Text:
PDFReferences
Zamroni. 2001. Pendidikan untuk Demokrasi. Yogyakarta: Bigraf Publishing.
Sugihastuti dan Saudah, Siti. 2016. Buku Ajar Bahasa Indondesia Akademik. Yogyakarta: Pustaka Belajar.
Ramli. (2011). Hasil Belajar Bahasa Inggris dan Kemampuan Guru dalam Mengajar. Jurnal Ilmiah DIDAKTIKA, Vol 12, No.1, 69-70.
Wijaya, Iriany Kesuma. (2015). Pembelajaran Bahasa Inggris di Sekolah Dasar. Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Vol 14, No.2, 122-123.
Irmawati, Dini Kurnia. (2016). Faktor-faktor Penghambat Peningkatan Kemampuan Berbicara Bahasa Inggris Mahasiswa Jurusan Bahasa Inggris di Kota Malang. Jurnal Vokasi Universitas Brawijaya.
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2020 JURNAL PANCAR (Pendidik Anak Cerdas dan Pintar)
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.