ANALISIS INOVASI PENDIDIKAN KEBENCANAAN DI SEKOLAH DI INDONESIA

Retno Wihyanti

Abstract


Isu pendidikan kebencanaan terintegrasi dalam kurikulum di Indonesia semakin banyak dikaji dalam satu dekade ini. Hal tersebut tentu menjadi hal yang perlu dipertimbangkan dikarenakan frekuensi bencana dan dampak yang melibatkan anak-anak dalam aspek korban traumatis. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis berbagai inovasi penerapan pendidikan kebencanaan untuk sekolah atau madrasah di Indonesia. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah literatur pustaka tipe integrated literature review. Literatur yang dijadikan data sebanyak 15 artikel penelitian mengenai pendidikan kebencanaan di institusi pendidikan di Indonesia dalam kurun waktu 10 tahun terakhir. Sumber pencarian artikel tersebut yaitu jurnal nasional. Analisis penelitian menggunakan analisis isi. Aspek yang kaji dalam penelitian ini, yaitu bentuk inovasi dan pembelajarannya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa bentuk inovasi pendidikan kebencanaan di Indonesia diwujudkan dalam bentuk pelatihan, buku cetak dan digital, simulasi, dan game edukatif.

Sekolah Siaga Bencana (SSB) baru beberapa di Indonesia, sehingga sekolah lain mengimplementasikan pendidikan kebencanaan dengan mengintegrasikan dalam mata pelajaran yang memiliki materi yang relevan. Integrasi tersebut dapat menggunakan metode pembelajaran seperti simulasi, serta menggunakan bantuan media interaktif atau buku yang berkaitan dengan kebencanaan. Simpulan penelitian ini, yaitu: pendidikan kebecanaan di Indonesia belum menjadi mata pelajaran tersendiri. Inovasi sekolah-sekolah lain yang bukan termasuk SSB menggunakan simulasi, pelatihan, buku, dan permainan edukatif. Implementasi penelitian ini di antaranya pembaruan kurikulum agar sesuai dengan situasi dan kondisi kebutuhan peserta didik.  


Keywords


Kurikulum Indonesia, Mitigasi Bencana, Pembelajaran Kebencanaan, Pendidikan Kebencanaan

Full Text:

PDF

References


Ahimsa-Putra, H.S., “Budaya bangsa: Peran untuk jatidiri dan integrasi”, Makalah seminar nasional Peran Sejarah dan Budaya dalam Pembinaan Jatidiri Bangsa 2012, 4 Juli, Yogyakarta, Indonesia.

BNPB, “Menuju indonesia Tangguh menghadapi tsunami” Penerbit Badan Nasional Penanggulangan Bencana, Jakarta, 2012.

_____, “Panduan kesiapsiagaan bencana untuk keluarga” Penerbit BNPB, Jakarta, 2018.

Endike, Yaunin, & Semiarty, “ Hubungan Risiko Tsunami terhadap Tingkat Ansietas pada Anak-anak di SDN 02 Ulak Karang Selatan (Zona Merah) dan SDN 33 Kalumbuk (Zona Hijau)”, Jurnal Kesehaan Andalas 5 (2), 2018, pp. 295-300.

Fika Nur Indriasari, “Pengaruh Pemberian Metode Simulasi Siaga Bencana Gempa Bumi Terhadap Kesiapsiagaan Anak Di Yogyakarta”, Jurnal Keperawatan Soedirman (The Soedirman Journal of Nursing) 11 (3), 2016.

Khoo, C. S.G.; Na, J.; & Jaidka, K., “Analysis of the macro‐level discourse structure of literature reviews”, Online Information Review 35 (2), pp. 255-271.

Mirza Desfandi, “Urgensi Kurikulum Pendidikan Kebencanaan Berbasis Kearifan Lokal di Indonesia”, Sosio Didaktika 1(2), 2014, p. 191-198.

Nur Hidaayah, “Tanggap Bencana, Solusi Penanggulangan Krisis Pada Anak”, Jurnal Ilmiah Kesehatan 7(12), pp. 69-72.

Paripurno, dkk., “ Panduan Pembelajaran Kebencanaan untuk Mahasiswa di Perguruan Tinggi”, Penerbit Ristekdikti Republik Indonesia, Jakarta, 2019.

Rancangan Qanun Aceh Nomor – Tahun 2019 tentang Pendidikan Kebencanaan

Suhadi Purwantoro, “Kapan Pembewaran Mitigasi Bencana Akan Dilaksanakan?”, Prosiding Semiloka Nasional Urgensi Pendidikan Mitigasi Bencana 2011, 11-12 Mei, Yogyakarta, Indonesia, pp. 1-14.

TIM Parlementer, “Tingkatkan Efektifitas Mitigasi Bencana”, Parlementaria, Edisi 166 XLVIII 2018, p.80.

Undang Undang Nomor 24 Tahun 2007 tentang Penanggulangan Bencana.

Wignyo Adiyoso & Hidehiko Kanegae, “Kebencanaan di Sekolah terhadap Kesiapsiagaan Siswa Menghadapi Bencana Tsunami di Aceh, Indonesia”, Majalah.indd, Edisi 03/Tahun XIX/2013 2013, pp 58-66.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


WIJAYAKUSUMA PROSIDING SEMINAR NASIONAL